Pesan Menteri Jonan Peringati Hari Jadi Pertambangan dan Energi ke-73 Tahun 2018

Monday, 1 October 2018 - Dibaca 1092 kali

JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan berpesan kepada para stakeholder yang turut berperan aktif membangun sektor energi dan mineral untuk meningkatkan semangat bekerja demi memajukan sektor ESDM. "Acara ini sebagai refleksi bagi kita untuk terus meningkatkan semangat bekerja lebih giat lagi demi memajukan sektor ESDM lebih baik dan lebih progresif," tutur Menteri Jonan saat menyampaikan sambutan pada Malam Penganugerahan Penghargaan Subroto yang diselenggarakan sebagai puncak Peringatan Hari Jadi Pertambangan dan Energi ke-73 pada Jumat (28/9).

Pada kesempatan ini, Menteri Jonan menghimbau para stakeholder agar mampu berkolaborasi dan bekerja beriringan dengan Pemerintah demi mempercepat tujuan pembangunan sektor ESDM sebagaimana amanat Pasal 33 Undang-Undang Dasar (UUD) 1945. "Saya mengajak masyarakat turut terlibat bersama Pemerintah membangun sektor ESDM. Hal itu akan mempercepat tujuan kita agar sektor ESDM mampu memberikan kemakmuran bagi semua rakyat," ungkap Menteri Jonan.

Saat ini, Pemerintah tengah menggalakkan kebijakan yang dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat, seperti BBM Satu Harga, pembagian konverter kit LPG untuk nelayan kecil, pembangunan jaringan gas kota, pengeboran air bersih hingga Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE). "Kebijakan pro rakyat pun terus digalakkan. Uang rakyat kembali ke rakyat," tegas Menteri Jonan.

Menteri ESDM pun tak lupa mengapresiasi kepada para penerima Penghargaan Subroto 2018 yang menjadi penghargaan tertinggi yang diberikan oleh Kementerian ESDM. "Saya ucapkan selamat kepada para pemenang. Saat ini bukan lagi era dimana yang besar mengalahkan yang kecil, tapi yang cepat mengalahkan yang lambat," harap Jonan.

Sebelumnya, saat Upacara Peringatan Hari Jadi Pertambangan dan Energi (PE) ke-73 yang dilaksanakan pada Jumat pagi (28/9), Menteri Jonan mengapresiasi para Pegawai Kementerian ESDM yang telah melakukan karya-karya yang besar yang bermanfaat bagi masyarakat termasuk kepada Tim Rescue yang telah membantu korban bencana di Lombok Nusa Tenggara Barat.

Menteri Jonan juga meminta seluruh pegawai dan stakeholder untuk menjaga integritas dan tidak melakukan kegiatan yang menyimpang dari aturan. "Kalau kita membaca media belakangan ini itu banyak, atau ada beberapa hal yang terjadi potensi penyimpangan dari tata aturan yang ada, baik di kelistrikkan maupun di hulu migas, ini saya minta supaya saudara-saudara yang di sini mengingatkan juga kepada stakeholder untuk tidak melakukan hal-hal yang bisa menyebabkan penyimpangan-penyimpangan yang tidak baik," ujar Jonan dalam sambutan Upacara tersebut.

Peringatan Hari Jadi Pertambangan dan Energi merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan Kementerian ESDM bersama Keluarga Besar sektor ESDM. Rangkaian Peringatan Hari Jadi Pertambangan dan Energi tahun ini diisi dengan berbagai kegiatan mulai dari bakti sosial, ziarah serta olah raga dan seni. Puncaknya adalah Malam Penganugerahan Penghargaan Subroto, sebuah penghargaan tertinggi bagi insan yang berkontribusi di bidang pertambangan dan energi. (RWS)