2010-2014, Kebutuhan Investasi Ketenagalistrikan Indonesia US$ 50.390,9 Juta

Friday, 1 January 2010 - Dibaca 3177 kali

JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Darwin Zahedy Saleh menyampaikan, kebutuhan investasi ketenagalistrikan untuk tahun 2010-2014 mencapai US$ 50.390,9 juta.Menurut Menteri, sumber pendanaan investasi tersebut akan berasal dari APBN, swasta maupun BUMN. "Peran APBN sangat kecil, sehingga peran investasi swasta sangat penting ke depannya," ujar Menteri ESDM dalam paparan "Kinerja Sektor ESDM Tahun 2009 dan Program Kerja Sektor ESDM Tahun 2010-2014" di Gedung Kementerian ESDM, Jakarta (31/12).Menteri ESDM memaparkan, kebutuhan investasi terbesar adalah pembangkit PT. PLN yang mencapai US$ 19.760 juta. Untuk transmisi dan distribusi PT. PLN, lanjut Menteri, dibutuhkan investasi sebesar US$ 6.053 juta.Sedangkan, transmisi dan distribusi yang dibiayai APBN (diluar transmisi dan distribusi PLN) mencapai US$ 11.270 juta.Kebutuhan investasi lainnya adalah pembangkit swasta (IPP). Pada 2010-2014, kebutuhan investasi untuk pembangkit swasta mencapai US$ 13.300 juta.

Share This!