Menteri ESDM Hadiri The 4th Asian Ministerial Energy Roundtable

Monday, 18 April 2011 - Dibaca 2049 kali

KUWAIT. Menteri ESDM Darwin Zahedy Saleh didampingi Dirjen Migas Kementerian ESDM Evita H. Legowo, menghadari The 4th Asian Ministerial Energy Roundtable di Kuwait, Roundtable kali ini mengangkat tema Sustainable Growth and Energy Interdependence dan akan dihadiri oleh 28 negara serta sejumlah organisasi internasional yang terkait dengan kegiatan minyak, gas bumi dan energi termasuk OPEC. Senin (18/4).Acara dibuka oleh Menteri Perminyakan dan Informasi Kuwait Sheikh Ahmad Al-Abdullah Al-Sabah. Selain Menteri ESDM, hadir pula dalam pertemuan tersebut Sekjen OPEC Abdulla El Badri, Sekjen IEA Nobuo Tanaka dan Sekjen IEF Noe Van Hulst. Pada kesempatan itu, Menteri ESDM berkesempatan menjadi pembicara pada sesi II mengenai Demand Managemen and Future Investment, bersama wakil dari Iran, Irak, China dan Philipina.Asian Ministerial Energy Roundtable adalah forum pertemuan para menteri energi di kawasan Asia yang anggotanya juga sebagai anggota pada forum Organization of Petroleum Exporting Countries (OPEC), International Energy Forum (IEF) dan International Energy Agency (IEA). Pada forum ini dibahas tema-tema aktual terkait ketahanan energi dan supply-demand energi, khususnya minyak dan gas bumi. Forum ini dilaksanakan setiap 2 (dua) tahun sekali.Dalam pertemuan ini para menteri akan mendiskusikan berbagai ide tentang masa depan industri perminyakan.Roundtable ini akan dilaksanakan dengan 3 (tiga) sesi yaitu, Sesi I: Asian Energy Outlook up to 2035, Sesi II: Demand Management and Future Investment dan Sesi III: Energy Price Volatility.Selain Menteri ESDM panelis lainnya antara lain, HE Hussain Al-Shahristani, Deputy Prime Minister, Iraq, Mr. Qian Zhimin, Deputy Administrator, China, Mr. Mohammad Ali Khatibi, Tabatabei, OPEC Governor for Iran, Mr. Jose M. Layug Jr., Undersecretary, Philippines. Bertindak selaku Chair di sesi ini adalah Korea yang juga menduduki posisi Co-Host pada pertemuan/roundtable ini. (SF)

Share This!