Pelantikan Pejabat Eselon II Kementerian ESDM

Friday, 5 April 2013 - Dibaca 5380 kali
KEMENTERIAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL
REPUBLIK INDONESIA

SIARAN PERS
NOMOR: 15/HUMAS KESDM/2013
Tanggal: 5 April 2013

PELANTIKAN PEJABAT STRUKTURAL ESELON II
DI LINGKUNGAN KEMENTERIAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik, hari Jumat (5/4) melantik para Pejabat Struktural Eselon II di lingkungan Kementerian ESDM. Pengangkatan Pejabat Struktural Eselon II ini tertuang dalam Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor 1818 K/73/MEM/2013 tanggal 2 April 2013. Berikut nama-nama Pejabat Struktural Eselon II yang dilantik:

NO
PEJABAT YANG DILANTIK
JABATAN LAMA
JABATAN BARU
1 2 3 4
1 Dr. Ir. Ego Syahrial, M.Sc.
Kepala Pusat Data dan Informasi ESDM, KESDM
Kepala Biro Perencanaan dan Kerja Sama pada Sekretariat Jenderal KESDM
2 Ir. Arief Indarto, M.M.
Kepala Biro Umum pada Sekretariat Jenderal, KESDM
Kepala Pusat Data dan Informasi ESDM, KESDM
3 Parlaungan Simatupang, S.E, M.M.
Kepala Bagian Anggaran Belanja pada Biro Keuangan, Sekretariat Jenderal, KESDM
Kepala Biro Umum pada Sekretariat Jenderal, KESDM
4 Ir. Mohammad Hidayat
Kepala Sub Direktorat Pengolahan Minyak dan Gas Bumi pada Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi, KESDM
Sekretaris Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi, KESDM
5 Ir. Paul Lubis, M.T.
Kepala Sub Direktorat Penerimaan Negara Mineral dan Batubara pada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara, KESDM
Direktur Pembinaan Program Mineral dan Batubara pada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara, KESDM
6 Ir. Tunggal, M.Sc.
Kepala Bagian Tata Usaha pada Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Minyak dan Gas Bumi "Lemigas", Pusat Penelitian dan Pengembangan ESDM
Sekretaris Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi, KESDM
7 Ir. Kasbani, M.Sc.
Kepala Bidang Sarana Teknik pada Pusat Sumber Daya Geologi, Badan Geologi.
Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Ketenagalistrikan, Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi pada Badan Penelitian dan Pengembangan ESDM




Kepala Biro Hukum dan Humas


Susyanto

Share This!