PLTB Kapasitas 50 MW Segera Dibangun Di Daerah Istimewa Yogyakarta

Wednesday, 15 May 2013 - Dibaca 2360 kali

JAKARTA - Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta segera dapat menikmati listrik dari Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) yang segera akan dibangun UPC Renewables Indonesia Limited bekerjasama dengan partner lokal PT. Binatek Reka Energi. PLTB kapasitas 50 MW akan dibangun di Samas, bantul Yogyakarta juga akan dijadikan tempat wisata technopark.

"Kita mau membangun 50 MW di Samas, Bantul, pembangunan akan dimulai pada bulan September mendatang dan sekitar bulan Juni atau Juli 2014 mulai beroperasi. disamping membangun pembangkit Listrik Tenaga Bayu, kita juga akan membangun tecnopark sehingga selain menghasilkan listrik dapat meningkatkan wisatawan," ujar Staf Ahli Menteri Bidang Kelembagaan dan Perencanaan Strategis, IGN Wiratmaja Puja usai mendampingi Menteri ESDM bertemu dengan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta. Rabu, (15/5/2013).

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Jero Wacik lanjut Wira sangat mendukung pembangunan PLTB tersebut dan berencana memberikan insentif harga jual tenaga listriknya. " Pa Menteri akan mendukung adanya insentif-insentif khusus, karena inikan baru maka harganya relatif lebih tinggi dari listrik biasa," ujar Wira.

Tidak kurang dari 22 tower dengan ketinggian tower sekitar 100 meter akan dibangun dilahan yang disediakan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta. "Sri Sultan menghibahkan tanahnya untuk digunakan, itu yang luar biasa, luasnya tanahnya saya lupa, tapi cukup luas dan itu semua dari Sri Sultan, selain itu, Sri Sultan akan memberikan kemudahan-kemudahan dalam perizinannya," imbuh Wira.

Pembangunan PLTB di Simas, Bantul merupakan yang terbesar di Indonesia, tingkat kandungan komponen lokalnya diperkirakan hingga mencapai 30% pada tahap awalnya dan akan terus ditingkatkan kedepannya. Setelah menyelesaiakan pembangunan di Simas, Pemerintah akan membangun PLTB di kapasitas yang lebih besar di Sulawesi dan Sukabumi. "Setelah selesai pembangunan di Simas, pembangunan PLTB dengan konsep yang sama juga sebagai tecnopark akan dibangun di Sidrad, Sulawesi dengan kapasitas yang jauh lebih besar, setelah di Sidrad berhasil kita akan lanjutkan di Sukabumi dengan kapasitas 200 Mw. Energi baru dan terbarukan harus segera dibangun," ujar Wira lagi. (SF)

Share This!