Kementerian ESDM Serahkan Bantuan HT kepada Relawan Gunung Agung

Sunday, 7 January 2018 - Dibaca 1620 kali

KARANGASEM - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memberikan bantuan berupa handy-talkie (HT) kepada relawan yang berada di pos-pos pengungsi erupsi Gunung Agung. Bantuan tersebut diserahkan oleh Staf Ahli Menteri ESDM Bidang Lingkungan Hidup dan Tata Ruang Satry Nugraha melalui Pos Komando Penanganan Darurat Bencana Gunung Agung, di Desa Tanah Ampo, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem, Provinsi Bali, Sabtu (6/1).

"Kami ditugaskan oleh Bapak Menteri ESDM, coba apa yg bisa dilakukan untuk pengungsi Gunung Agung? Jadi ini merupakan concern dari Bapak Menteri ESDM kepada para pengungsi," ujar Satry.

Direktur Penanggulangan Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Lilik Kurniawan, yang ditemui Satry di Pos Komando, menyatakan bahwa 60 buah HT tersebut akan disalurkan kepada Pasemetonan Jagabaya Gunung Agung (Pasebaya).

"Rencananya kalau diizinkan barang-barang ini akan kami berikan ke Pasebaya. Untuk komunikasi mereka. Ada 12 desa, paling tidak masing2 desa punya, supaya komunikasi mereka lancar," ujar Lilik.

Bantuan tersebut pun diterima langsung oleh Ketua Pasebaya I Gede Pawana. "Terima kasih, bantuan ini kami mengharapkan, terutama untuk alat komunikasi. Terima kasih banyak," tuturnya.

Pasebaya dibentuk oleh para perbekel (kepala desa) dan relawan Gunung Agung yang memiliki radio komunikasi di 28 desa. Komunitas yang dideklarasikan pada 17 November 2017 ini berperan menyebarluaskan informasi terkait kebencanaan Gunung Agung kepada warga dari 28 desa terdampak erupsi Gunung Agung.

Melalui komunitas ini, masyarakat mendapat edukasi yang baru untuk menangani potensi bahaya erupsi. Kini Pasebaya sedikitnya telah memiliki 727 relawan. (DKD)

Share This!