KPU Sosialisasikan Pilpres di Lingkungan Sektor ESDM

Friday, 5 June 2009 - Dibaca 2431 kali

Komisi Pemilihan Umum (KPU) melakukan sosialisasi Pemilihan Presiden di lingkungan sektor ESDM yang dilaksanakan di auditorium gedung Sekretariat Jenderal EDSM, pada hari Jumat (5/6). Acara ini merupakan bagian dari serangkaian acara sosialisasi Pemilihan Presiden oleh KPU yang sebelumnya telah dilaksanakan di Departemen Dalam Negeri dan Kejaksaan Agung. Acara yang berlangsung selama hampir 2 jam ini dihadiri oleh para pejabat Eselon 1, 2, dan 3 di lingkungan DESDM, Direksi BUMN sektor Energi dan Sumber Daya Mineral, perwakilan kepala BP Migas dan BPH Migas, dan perwakilan kontraktor migas, pertambangan, dan kelistrikan.Dalam sambutannya, Sekretaris Jenderal Waryono Karno mengungkapkan bahwa ini merupakan kesempatan kita untuk ikut menentukan masa depan bangsa, sehingga harus digunakan dengan sebaik mungkin. "Salah satu hak kita sebagai warga negara adalah kita mempunyai hak untuk melaksanakan pemilu dan memilih pemimpin serta wakil-wakil kita". Apabila dibandingkan dengan masa lalu, pemilu kali ini jauh lebih LUBER (langsung umum bebas dan rahasia) apabila dibandingkan dengan masa lalu. Sekretaris Jenderal mengingatkan agar kesempatan yang sangat baik ini tidak boleh dilewatkan. Kita semua memiliki tanggung jawab untuk menjadi motor penggerak dalam pelaksanaan pemilu ini yang dimulai dari tingkat keluarga.Menurut Endang Sulastri, anggota KPU yang mengisi acara, acara sosialisasi ini perlu dilakukan dengan melihat hasil dari pemilu legislatif pada tanggal 9 April 2009 yang dinilai kurang berhasil oleh banyak pihak. Tingkat partisipasi pemilih pada pemilu tersebut masih tergolong cukup rendah, yakni dari total 171 juta pemilih, hanya 112 juta yang menggunakan hak pilihnya atau hanya sekitar 70 persen. Dari total 112 juta yang memilih, suara yang sah hanya berjumlah 104 juta atau 85 persen.Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan agar dapat meningkatkan partisipasi calon pemilih serta meminimaisir suara yang tidak sah pada putaran pemilu pemilihan presiden yang akan dilaksanakan pada tanggal 8 Juli 2009. Sebagai penutup, Endang Sulastri mengingatkan bahwa siapapun yang menjadi pilihan kita, akan turut menentukan arah masa depan bangsa kita ini.

Share This!