Menteri ESDM Purnomo Menandatangani MoU dengan Menteri Industri dan Energi Islandia

Tuesday, 23 October 2007 - Dibaca 4980 kali

'MoU ini merupakan payung hukum kerjasama pengembangan panas bumi Indonesia dan Islandia,' ujar Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro. Hadir pada acara tersebut para pejabat eselon I di lingkungan Departemen ESDM, BP Migas, BPH Migas dan Direksi PT PLN serta Direksi PT Pertamina.

Sedang Mr Ossum Skarphedinsson mengungkapkan Islandia memiliki pengalaman panjang pengembangan panas bumi. Selain menguasai teknologinya juga memiliki sumber dana untuk membiayai pengembangan panas bumi di Indonesia. 'Kami bangga dengan program kerjasama pengembangan panas bumi dengan Indonesia ini,' ujar Ossum.

Kesamaan

Menurut Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro antara Indonesia dengan Islandia memiliki sejumlah kesamaan, antara lain sama-sama berada diatas pertemuan lempeng dunia. Jika Indonesia berada di atas lempeng Australia-Eropa-Pasific maka Islandia berada diatas lempeng Eropa-Amerika.

'Indonesia dengan Islandia memiliki kesamaan struktur geologi,' ujar Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro. Kedua negara sama-sama memiliki potensi panas bumi serta gunung api aktif. Bedanya Islandia telah mengembangkan potensi panas bumi secara luas, sementara pengembangan potensi potensi panas bumi Indonesia belum banyak dikembangkan.

Share This!