Telaah Sejawat Antar Inspektorat di Lingkungan Inspektorat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral

Kamis, 24 Agustus 2017 - Dibaca 3165 kali

Jakarta - Untuk menjaga mutu hasil Pengawasan Inspektorat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, telah dilaksanakan telaah sejawat antar Inspektorat di lingkungan Inspektorat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral. Menindaklanjuti kegiatan tersebut dilakukan Reviu hasil Telaah Sejawat pada tanggal 22 dan 23 Agustus 2017 bertempat di Ruang Rapat Lantai 6 dan Ruang Rapat Lantai 2 Gedung Inspektorat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.

Pelaksanaan Reviu hasil Telaah Sejawat ini dikoordinasikan oleh Tenaga Ahli Bidang IACM, Kasminto, Ak., MBA., CA., CFr.A. Kegiatan ini dimaksudkan untuk menyamakan persepsi dan melakukan konfirmasi terhadap hasil telaahan yang telah dilakukan. Kegiatan ini diikuti oleh Tim Telaah Sejawat dari masing-masing Inspektorat dan Inspektur yang membawahinya. Hasil dari kegiatan ini adalah kesepakatan hasil penilaian telaah sejawat yang telah dilakukan dengan berdasarkan pada standar penilaian yang sama.