Kenaikan Harga Minyak Mentah Momentum Percepatan Deversifikasi dan Konservasi Energi

Rabu, 19 Desember 2007 - Dibaca 3449 kali

Pada pertemuan yang memilih tema "Tantangan dan Strategi Pengelolaan Energi Nasional dalam Fluktuasi Harga Minyak Dunia" itu hasil kesimpulan dibacakan oleh Kepala Pusdatin ESDM, Farida Zed. Usai membacakan kesimpulan dilanjutkan penutupan pertemuan.

Pertemuan juga menyimpulkan bahwa pada dasarnya Kebijakan Energi Nasional sudah jelas dan komprehensif. Namun, penjabarannya masih belum optimal karena masih ada banyak persoalan yang memiliki permasalahan penerapan lintas sektoral.

Permasalahan-permasalahan tersebut diharapkan akan dapat diselesaikan dengan UU No. 30 tentang Energi yang dapat memperjelas pengaturan penyediaan dan pemanfaatan energi secara berkelanjutan.

Pengembangan energi alternatif masih membutuhkan insentif sesuai dengan karakteristik jenis energi masing-masing agar dapat bersaing dengan BBM. Perlunya penyelesaian lintas sektoral terutama dalam percepatan pengembangan Bahan Bakar Nabati dan penggunaannya untuk bahan makanan.

Perlu optimasi program konservasi energi diseluruh sektor dengan penerapan mekanisme insentif dan dis-insentif. Dalam kaitannya dengan diversifikasi dan konservasi energi, perlunya ketegasan dalam pelaksanaan shifting paradigm dari Supply Side Management ke Demand Side Management.

Perlu program aksi yang nyata untuk peningkatan kesadaran bahwa penggunaan energi secara bijaksana akan sangat membantu kesulitan-kesulitan tentang managemen energi. Perlunya pemanfaatan dan pengolahan energi yang akan memberikan added value bagi perekonomian Indonesia.

Perlunya kuantifikasi dan penjelasan dari asumsi yang digunakan dalam menentukan sebuah kebijakan pemenuhan energi kedepan, sehingga dapat diketahui nilai ekonomis dan besarnya manfaat yang dihasilkan.

Bagikan Ini!