Menteri ESDM Beserta Keluarga Besar Sekretariat Jenderal Laksanakan Kerja Bakti

Sabtu, 21 Februari 2015 - Dibaca 1263 kali

JAKARTA - Dalam rangka menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan nyaman, Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral, Sudirman Said beserta keluarga besar Sekretariat Jenderal Kementerian Energi Dan Sumber Daya Mineral pagi ini, Sabtu (21/02/2015) melaksanakan kerja bakti di lingkungan kerja masing-masing dan area gedung Sekretariat Jenderal Kementerian ESDM.

Pelaksanaan kerja bakti ini diharapkan Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM, Teguh Pamudji, selain menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan sehat juga dapat mempererat tali silaturahmi antara keluarga besar Sekretaris Jenderal dengan Menteri ESDM. " Kita berkumpul disini dalam rangka ajang silaturahmi kelaurga besar Sekretariat Jenderal tapi sekaligus bersih-bersih kantor kita sekaligus kita lebih dekat Menteri kita Pak Sudirman Said", ujar Sekjen.

Ditambahkan Sekjen, seluruh keluarga besar Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM pagi ini untuk melaksanakan kerja bakti ini Kegiatan pagi datang dengan sukarela dan keikhlasan ini lanjut Sekjen. "Dengan kantor kita kelihatan rapi tentunya akan membuat suasana kerja kita lebih nyaman diruangan maupun diluar ruangan dan kegiatan seperti ini akan menjadi agenda rutin Sekretariat Jenderal", tambah Sekjen.

Sementara itu, Menteri ESDM, Sudirman Said mengatakan, "kegiatan kerja bakti ini menunjukkan kita care, kita peduli pada lingkungan, dan bersih-bersih ini simbol dari keikhlasan kita, kerelaan kita untuk terus menjalankan praktek yang bersih dan praktek-praktek yang tidak bersih itu sudahlah kita jadikan sejarah".

" Sekretariat Jenderal merupakan simbol dari Kementerian, kita mulai bersih-bersih baik fisik maupn mental, revolusi mental", ujar Menteri.

Menambahkan Sekretaris Jenderal yang berniat merutinkan kegiatan ini, Menteri mengatakan, kegiatan yang baik dan berdampak positif ini disarankan Menteri untuk dilaksanakan per tiga bulan sekali karena menurut Menteri dengan menata lingkungan kerja kita lebih baik akan menumbuhkan rasa lebih peduli pada lingkungan. "Membersihkan lingkungan juga membersihkan cara kita bekerja", ujar Menteri. (SF)

Bagikan Ini!