Prof. Dr. R.Y. Perry Burhan, M.Sc., Ketua STEM Akamigas

Jumat, 13 November 2015 - Dibaca 2296 kali

CEPU - Atas nama Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral, Sekretaris Jenderal KESDM melantik Prof. Dr. R.Y. Perry Burhan, M.Sc., sebagai Ketua STEM Akamigas periode 2015 - 2019 pada tanggal 12 November 2015. Pengalaman Perry Burhan, di Institut Teknologi Sepuluh November, Surabaya diharapkan akan dapat meningkatkan kinerja dan peran STEM Akamigas pada dunia pendidikan. Jumat (12/11)

Dalam menghadapi globalisasi (MEA 2016), STEM Akamigas diharapkan menghasilkan insan berkarakter dan kreatif yang berbasis pada penguasaan ilmu pengetahuan dan inovasi teknologi melalui konvergensi berbagai cabang keilmuan. Inovasi dalam arti teknologi yang telah diwujudkan dalam bentuk kegiatan industri yang menciptakan lapangan kerja sehingga berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan rakyat.

Ke depan, STEM Akamigas harus mampu mengembangkan pendidikan profesional yang ditujukan pada Sektor ESDM yang didukung adanya kerja sama dengan Pemerintah Daerah, PerguruanTinggi,instansi terkaitdan industry sehingga dapat mencetak tenaga kerja ahli dan professional di bidang ESDM yang mampu bersaing dengan tenaga kerja asing.

Prof. Dr. Drs. R.Y. Perry Burhan, M.Sc (lahir di Payakumbuh, Sumatera Barat, 15 Februari 1959, adalah seorang ilmuwan dan pengajar. Ia merupakan Dekan F-MIPA Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya, Jawa Timur, setelah dilantik oleh Rektor ITS pada 19 Desember 2011.

Sebelum menjadi dekan, Perry Burhan diangkat sebagai Guru Besar Geokimia Organik pada tanggal 12 September 2007. Ia merupakan Guru Besar Geokimia Organik pertama di Indonesia. Perry Burhan meraih gelar Master of Science dari Institut Teknologi Bandung (ITB) pada tahun 1986, sedangkan gelar Doktor ia dapatkan dari Universite Louis Pasteur, Strasbourg, Perancis.

Perry Burhan, diharapkan segera menyelesaikan perangkat kelembagaan STEM Akamigas, pengembangan program studi dan membangun jejaring kerja dengan instansi, Perguruan Tinggi dan industri. Selamat datang Bapak Perry Burhan di Badan Diklat ESDM dan selamat bekerja. (SF)

Bagikan Ini!