Menteri ESDM Lantik Komite BPH Migas Masa Jabatan 2011-2015

Rabu, 11 Januari 2012 - Dibaca 3139 kali

JAKARTA - Dengan berakhirnya Keanggotaan Komite BPH Migas masa jabatan 2007-2011, Menteri ESDM Jero Wacik, hari ini, Rabu (11/01/2012), melantik Komite BPH Migas Masa Jabatan 2011-2015 di aula Sekretariat Jenderal Kementerian ESDM di Jakarta.

"Selamat bertugas bagi anggota Komite BPH Migas yang baru, terus berkomunikasi, dan akan terus kami dampingi," ujar Menteri ESDM dalam sambutannya.

Menteri ESDM menjelaskan, ke-9 anggota Komite BPH Migas yang dilantik berasal dari berbagai unsur yang luar biasa. "Ada dari akademisi, mantan komisaris PGN, mantan Wakapolda, mantan pejabat di lingkungan Kementerian Keuangan dan Kementerian ESDM, dan juga kalangan swasta, yang akan bersama-sama menjadi ujung tombak hilir migas kita," ungkap Menteri.

Pada kesempatan tersebut dilakukan serah terima jabatan dari Kepala BPH Migas periode 2007-2011, Tubagus Haryono, kepada Kepala BPH Migas periode 2011-2015, Andy Noorsaman Sommeng.

Keanggotaan Komite Badan Pengatur Penyediaan dan Pendistribusian Bahan Bakar Minyak dan Kegiatan Usaha Pengangkutan Gas Bumi Melalui Pipa masa jabatan 2011-2015 telah terbentuk dan dilantik hari ini melalui Keputusan Presiden Nomor 78/P Tahun 2011.

Ke-9 anggota Komite BPH Migas yang dilantik yaitu: (1)Andy Noorsaman Sommeng (Ketua merangkap Anggota), (2)Fanshurullah Asa, (3)Fahmi Harsandono, (4)Sumihar Panjaitan, (5)Saryono Hadiwidjoyo, (6)Karseno, (7)Martin Samodra Ritonga, (8)Ibrahim Hasyim, dan (9)A. Qoyum Tjandranegara. (KO)

Bagikan Ini!