Seminar Forum Hukum Energi

Rabu, 18 Juni 2008 - Dibaca 5567 kali

Forum Hukum Energi (FHE) bekerjasama dengan Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral menyelenggarakan seminar dengan tema "Coal Bed Methane, Sumber Energi Alternatif: Kebijakan dan Aturan Hukumnya." Seminar yang dilangsungkan sejak Rabu pagi (18/6) mengambil tempat di Auditorium Gedung Sekretariat Jenderal Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral, Jalan Medan Merdeka Selatan No. 18, Jakarta.

Seminar dibuka oleh ketua FHE, Ibu Aisyah Kusuma, yang dilanjutkan dengan keynote speech dari Sekretaris Jenderal ESDM, Waryono Karno. Dalam paparannya, Sekjen ESDM mengungkapkan bahwa seiring dengan melonjaknya harga minyak dunia yang mencapai US$139 per barel, memberikan kemungkinan akan pengembangan energi baru. Kecenderungan tidak terkendalinya harga minyak bumi mendorong upaya upaya pencaharian dan pengusahaan energi alternatif yang sebelumnya dianggap tidak ekonomis, yang kini dimungkinkan untuk dapat dikembangkan, melalui pengembangan teknologi.

Gas metana batubara sebagai energi gas alternatif dalam perkembangannya menarik minat para investor, yang pengusahaannya diatur pada Peraturan Menteri Energi dan Sumber daya mineral nomor 33 tahun 2006 tentang Pengusahaan Gas Metana Batubara telah menghasilkan Kontrak Kerja Sama bekerja sama dengan Badan Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi.

Acara selanjutnya diisi paparan tentang kebijakan dan regulasi sektor Migas oleh Dirjen Migas, permasalahan implementasi Permen 033/2006 oleh Ibu Evita Legowo (SAM bidang SDM dan Teknologi), aspek teknis dan keekonomian CBM oleh Bapak Imam Sosrowidjoyo (Lemigas), dan kontrak CBM oleh Bapak Sammy Hamzah (CEO PT Ephindo).

Bagikan Ini!